Kelas : 2 A
Tema : 3 Tugasku Sehari-hari
Subtema : 3 Tugasku sehari-hari sebagai Umat Beragama
Pembelajaran : Penilaian Harian dan Tema 3 Sub 4 Pb 1
KD : Matematika (3.5) B.I (3.3) SBdP (3.1) PPKn (3.3)
Semangat pagi sholih sholiha bu guru kelas 2A, bagaimana kabarnya? Semoga selalu sehat dan semangat ya😊
Sebelum belajar, mari kita menyimak tausiyah, melaksanakan sholat dhuha dan muroja'ah.
Hari ini kita akan melaksanakan Penilaian Harian Tema 3 Sub 3, mari berdoa bersama agar ananda mendapat kemudahan dalam menjawab pertanyaan.
Kemudian kita akan melanjutkan pembelajaran Tema 3 Sub 4.
Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik mampu memahami isi teks, menemukan kosa kata, dan menemukan makna kosakata berkaitan kehidupan sosial.
2. Dengan mencermati isi teks serta penjelasan guru, peserta didik dapat memahami dan mengelompokkan mengelompokkan perbedaan individu berdasarkan jenis kelamin di sekolah.
3. Peserta didik mampu menaksir harga barang dengan sekelompok pecahan uang yang setara.
4. Dengan teks yang disajikan, Peserta didik mampu memahami dan membuat prakarya dari bahan alam
- Banyak kata-kata yang berkaitan dengan kehidupan sosial.
- Kata-kata yang berbeda dapat memiliki arti yang sama.
- Kosakata yang berbeda yang memiliki arti yang sama disebut SINONIM.
0 Comments:
Posting Komentar