Tematik Class 2A Tema 7 Subtema 2 PB 4

Kelas         : 2A SD Al Azhar 2

Semester  : 2

Hari, Tgl    : Kamis, 02 Maret 2023

Tema        : 7 (Kebersamaan)

Subtema : 2 (Kebersamaan di Sekolah) PB 4

Guru        : Diyan Firmansyah, S.Pd. & Husnul Khotimah, S.Pd. 


Good morning ayah bunda semua,semoga selalu sehat dan dalam lindungan Allah SWT. Berikut kami sampaikan pembelajaran hari ini.

Kompetensi Dasar : PKn, Bahasa Indonesia, MTK

Tujuan Pembelajaran :

1. Peserta didik  mampu menuliskan kata sapaan dengan benar.

2. Peserta didik mampu mengelompokkan karakteristik teman sekolah berdasarkan suku/asal daerahnya.

3. Peserta didik mampu menyatakan pecahan  sebagai bagian dari keseluruhan dengan tepat.

Ringkasan Materi :

Muatan Pembelajaran PKn KD : 3.3

Ibu Guru membentuk kelompok kecil. 

Setiap anggota memiliki suku atau asal daerah yang berbeda. 

Siti satu kelompok dengan Dayu. 

Siti berasal dari Jawa, Dayu berasal dari Bali. 

Beni satu kelompok dengan Edo. 

Beni berasal dari Batak, Edo berasal dari Papua. 

Ayu satu kelompok dengan Made. 

Ayu berasal dari Jawa, Made berasal dari Bali.


Sikap saya terhadap teman yang berlainan suku/asal daerah adalah saling menghormati dan mengembangkan sikap toleransi terhadap teman yang berbeda suku.


Muatan Pembelajaran Bahasa Indonesia KD : 3.8 

Menemukan Kata Sapaan pada Dongeng

Kata sapaan adalah kata yang digunakan untuk menyapa seseorang

Contoh kata sapaan mengandung kata “Ayam Jantan”

Keluarlah Ayam Jantan, penjahat itu sudah pergi.

Contoh kata sapaan mengandung kata “Ayam Betina”

Ayam Betina, kau harus menjaga anak-anakmu! 

Contoh kata sapaan mengandung kata “Elang”

Terima kasih Elang, engkau telah menyelamatkanku.

Contoh kata sapaan mengandung kata “Engkau” 

Kenapa Engkau dapat terbang tinggi, aku melompat pun tidak dapat. Bukankah kita sama-sama Burung?

Contoh kata sapaan mengandung kata “Kawan”

Apa Kawan, tanyalah!

Contoh kata sapaan mengandung kata “Sahabatku”

Sahabatku, engkau tak usah bimbang. Ak akan berhati-hati dan akan segera mengembalikannya kepadamu.

Muatan Pembelajaran Matematika KD : 3.7  

Menyatakan banyak laki-laki atau perempuan dalam bentuk pecahan.


Contoh

Ayah Siti memelihara burung. Seekor jantan dan  seekor betina.


Banyak burung dalam sangkar ada 2 ekor.

Banyak burung jantan dapat dinyatakan sebagai pecahan….

Jawab:

Karena di sangkar terdapat 1 ekor burung jantan dan 1 ekor burung betina maka, bisa dinyatakan banyaknya burung jantan di dalam sangkar adalah ½ atau setengah atau seperdua atau satu perdua.

0 Comments:

Posting Komentar

PENILAIAN HARIAN TEMA 7

Kelas : 2 A Pembelajaran :  Penilaian Harian Tema 7 Selamat pagi sholih sholiha bu guru kelas 2A. bagaimana kabarnya?  Semoga selalu sehat...

Menu

BTemplates.com